Senin, 02 Februari 2009

AR Perlu Konsentrasi Garap Muhammadiyah

HakamNaja.blogspot.com --- Jakarta --- Ketua Dewan Penasihat DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Amin Rais, perlu berkonsentrasi kembali mendinamisasi basis di tubuh Muhammadiyah. Pasalnya figur Amin Rais di Muhammadiyah dinilai dapat mendongkrak perolehan suara dari PAN.

“Ada dorongan figur Amin Rais bisa mendimanisasi basis yang sudah selama ini terbina, Mungkin Amin Rais di basis Muhammadiyah,” ujar anggota Fraksi PAN A Hakam Naja, Senin (29/12/2008).

Sementara itu, Ketua Umum DPP PAN Sutrisno Bachir untuk berkonsentrasi melakukan ekspansi politik di luar dari Muhammadiyah. “Ini dimaksudkan agar kedua basis baik didalam Muhammadiyah maupun di luar Muhammadiyah dapat dioptimalkan,” tandas Hakam.

Lebih lanjut Hakam menambahkan, kedua dorongan ini telah disepakati para caleg yang hadir dalam acara pemantapan. “Tadi ada dorongan kearah sana dan tampaknya di sepakati,” pungkasnya. (hnbs)

Tidak ada komentar: